Minggu, 15 Januari 2012

Imam Yahya Bin KH Mahrus Aly Berpulang ke Rahmatulloh


 


Kediri - Puluhan ribu santri mengiringi pemakaman jenazah KH Imam Yahya Mahrus (62), Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo Kota Kediri, Minggu (15/1/2012). Sebelum dimakamkan, jenazah disalati oleh santri hingga 30 kloter di Masjid Ponpes Lirboyo.

Gus Imam panggilan akrab almarhum menderita paru-paru basah, diabetes dan tumor paru. Meninggal dunia di Graha Amerta RSU Dr Soetomo Surabaya, Sabtu (14/1/2012) pukul 20.08 WIB.


Suasana mengharukan mewarnai prosesi pemakaman jenazah almarhum. Iring-iringan kalimah tahlil puluhan ribu santri menggema mengantar kepergian KH Imam Yahya Mahrus untuk selama-lamanya. Duka mendalam dialami keluarga korban, hingga anak-anak dari almarhum Gus Imam tak kuasa menahan tangis saat jenazah dikebumikan ke liang kubur.

Ketua Umum PBNU, KH Said Aqil Siroj mengaku keluarga Besar NU sangat
kehilangan sosok tokoh penting dalam perjuangan NU. Karena Gus Imam sebagai pengasuh Ponpes Lirboyo memiliki andil besar membesarkan NU.

"Perannya terhadap NU tidak hanya di wilayah Kediri dan sekitarnya, namun secara luas di seluruh Indonesia. Contoh nyata adalah dengan mencerdaskan ribuan santri yang selanjutnya ikut membesarkan dan menguatkan NU tidak hanya di Indonesia, tapi juga di luar negeri," kata Said Aqil Siroj usai mengikuti sholat jenazah di rumah duka, Minggu (15/1/2012).

Kang Said mengaku telah mengintruksikan Nahdliyin se Indonesia memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum dengan cara melakukan shalat ghoib di masing-masing wilayah.

Sementara itu, jenazah almarhum dimakamkan tidak di area Ponpes Lirboyo, namun di lahan milik almarhum di kelurahan Ngampel Kecamatan Mojoroto Kota Kediri. Hal itu sesuai wasiat almarhum KH Imam Yahya Mahrus, dimana kelak lahan itu agar dijadikan ponpes cabang Lirboyo.

Sumber : http://surabaya.detik.com/read/2012/01/15/152552/1815951/475/puluhan-ribu-santri-iringi-pemakaman-pengasuh-ponpes-lirboyo

3 komentar:

Nurul Syakira Zainal mengatakan...

dah follow dah.
jom join bloglist kiera:
http://sayebuatblogini.blogspot.com/2012/01/bloglist-monster-rawr.html

imam mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
imam mengatakan...

ok mb makasih dah berkunjung,, ane kunjung balik dah, ,, makasih dah follow juga, ane follow balik deh

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar di sini,, karena komentar anda adalah motivasi buat saya dan blog saya, sebelumnya terimaksih sudah mau berkunjung di FaatLive Thanks By Faat

AYO IKUTI KAMI DISINI

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Komisi Gratis | Bisnis Online Tanpa Modal
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Imam Syafaat | Bloggerized by FaatLive Blogz - Berita Spesial Dan Info Terbaru | Cerita Sejarah Naruto dan Perjalananya